Ketika balita sudah memasuki usia dua tahun otaknyapun juga akan ikut berkembang hal ini terbukti dengan balita yang mulai mengoceh sendiri yang merupakan tanda awal bahwa anak sudah mulai untuk berbicara. Akan tetapi apabila buah hati Anda sudah berusia dua tahun lebih dan belum terlihat tanda-tanda buah hati Anda mengeluarkan ocehannya, hal tersebut ada kemungkinan buah hati Anda mengalami keterlambatan berbicara. Sebagai orang tua Anda tidak perlu cemas akan hal tersebut, ada beberapa hal yang dapat Anda lakukan. Berikut ini tips melatih anak yang telat bicara:
Sponsor: jasa pembuatan website
- Ajak Anak Ngobrol
Cara pertama untuk melatih pembicaraan anak yang mempunyai kemampuan telat berbicara adalah dengan mengajaknya mengobrol. Anak pada usia tersebut memang belum mengetahui dan belum memahami apa yang sedang Anda bicarakan. Akan tetapi dengan seringnya Anda mengajaknya berbicara maka secara perlahan-lahan anak akan mengingat kata-kata tersebut dan dikemudian hari akan menirukannya. Cara tersebut sangatlah ampuh membuat anak yang kesulitan berbicara menjadi mulai bisa berbicara walaupun hanya satu atau dua kata saja apabila dilatih secara terus menerus.
- Tatap Mata Anak Ketika Berbicara
Untuk melatih anak yang kesulitan atau telat berbicara juga dengan menatap mata anak ketika mengajaknya berbicara. Tatapan mata dari orang tua terutama bunda adalah sebuah ikatan batin antara orang tua dan anak. Jadi mengajaknya berbicara saja tidaklah cukup, cara yang paling tepat adalah dengan mengajaknya berbicara sekaligus menatap mata anak.
- Perbaiki Kata-Katanya Yang Terdenga Tidak Jelas
Langkah yang selanjutnya adalah dengan memperbaiki setiap kata yang telah diucapkan oleh anak yang terdengar kurang jelas namun Anda faham dengan maksud kata-kata tersebut. Cara ini berguna untuk mempebaiki kosakata yang kurang sempurna dari anak agar menjadi benar. Jika tidak dibenarkan sejak kecil anak akan terbiasa dengan kata-kata yang kurang sempurna tersebut sampai kelak ketika usianya sudah mulai besar dan bicaranya mulai lancar. Namun orang tua juga tidak boleh memaksakan anak untuk segera merubah kata-kata yang kurang tepat tersebut, lakukanlah secara perlahan-lahan dan sesering mungkin.
- Secara Berulang-ulang dan Mintalah Anak Menirukan Nama Atau Kalimat Baru
Selain dengan memperbaiki kata-katanya agar buah hati cepat menguasai kata-kata dan bisa berbicara adalah dengan menyebutkan benda-benda yang sering digunakan sehari-hari yang terdaat di sekitar Anda dan menyuruhnya untuk menirukannya. Mengajarkan berbicara melalui benda akan sangat mudah dihafalkan oleh anak karena setiap melihat benda tersebut maka secara otomatis anak akan mengingat namanya dan akan menyebutkannya.
- Mintalah Anak Mendengarkan Lagi Dengan Benar Jika Hnaya Mengucapkan Satu Kata Dalam Satu Kalimat
Untuk melatih buah hati Anda yang kesulitan berbicara juga dapat dilakukan dengan memperdengarkan atau mengajaknya berbicara dengan kalimat-kalimat yang pendek dan menyuruh buah hati Anda untuk menirukannya. Apabila yang keluar dari mulutnya hanya satu kata saja ada baiknya Anda mengulangi kalimat tersebut sampai buah hati mampu menirukannya atau setidaknya kata yang keluar tidak hanya satu kata saja.