Kesehatan adalah nikmat dari Tuhan yang sangat mahal dan tidak ternilai harganya. Seperti telah diketahui kanker dan jantung adalah penyakit yang sangat berbahaya dan beresiko menyebabkan kematian. Pola hidup sehat serta rajin berolahraga adalah salah satu cara untuk meminimalisir dan mencegah penyakit tersebut menyerang badan. Akan tetapi ada juga jenis penyakit lain yang sama bahayanya dengan penyakit jantung maupun kanker. Selain kanker dan jantung, penyakit mematikan ini harus diwaspadai, yakni:
Sponsor: aplikasi tour travel
- Penyakit Hati Kronis
Salah satu jenis penyakit mamatikan selain jantung dan kanker yang pertama adalah penyakit hati kronis atau sering juga disebut sirosis. Penyakit sangatlah berbahaya dan harus selalu diwaspadai. Gejala awal dari penyakit sirosis adalah hilangnya nafsu makan, sering lelah atau lemah, mual-mual, dan kembung. Jika Anda merasakan hal yang demikian ada baiknya sesegera mungkin memeriksakan kesehatan Anda untuk mengetahui kemungkinan gejala awal dari penyakit sirosis. Penyakit sirosis ini disebabkan karena berkembangnya virus hepatitis yang menyerang hati, mengkonsumsi alkohol, dan adanya infeksi pada organ liver atau hati. Agar Anda terhindar dari resiko penyakit kronis sirosis yang mematikan ada baiknya mulai sekarang Anda harus menghentikan konsumsi alkohol Anda dan mulai dengan gaya hidup sehat.
- Penyakit Saluran Pernafasan Bawah Kronis
Jenis penyakit mematikan yang selanjutnya adalah penyakit saluran pernafasan bawah kronis atau sering disebut PPOK (Penyakit Paru Obstruktif Kronik). PPOK adalah jenis penyakit pada pernafasan yang umumnya menyerang paru-paru dan organ pernafasan lainnya. salah satu penyebab dari penyakit ini adalah paparan asap baik itu asap rokok maupun asap polusi kendaraan maupun pabrik. Gejala awal penyakit ini adalah sesak nafas dan banyak orang beranggapan adalah penyakit asma yang tidak terlalu diperhatikan. Hal tersebut merupakan salah besar PPOK mempunyai gejala yang hampir sama dengan penyakit asma. Jika Anda mengalami sesak nafas yang tak biasa ada baiknya Anda segera memeriksakan kesehatan Anda, untuk segera mengetahui apakah ada indikasi PPOK atau tidak.
- Diabetes
Diabetes atau sering juga disebut penyakit gula merupakan salah satu jenis penyakit yang sangat berbahaya. Diabetes disebabkan karena tingginya kadar gula dalam darah karena adanya gangguan pada tubuh. Penyakit ini bisa memicu beberapa penyakit lain seperti jantung dan ginjal yang sering disebut komplikasi. Diabetes ditandai dengan kencing yang terlampau sering, sering merasa lapar walaupun baru saja makan, dan luka robek yang tak kunjung sembuh. Agar Anda terhindar dari penyakit diabetes maka ada baiknya Anda menerapkan pola hidup sehat serta berolahraga.
- Influenza dan Pneumonia
Banyak orang yang menganggap remeh penyakit influenza atau flu. Bagi orang yang normal apabila terserang flu badan akan terasa panas dingin beberapa hari dan akan sembuh dengan sendirinya. Akan tetapi jika flu menyerang orang yang menderita sakit ginjal, flu dapat mengakobatkan komplikasi penyakit dan sangat beresiko mematikan. Flu yang berkepanjangan juga dapat mengakibatkan infeksi pada paru-paru (pneumonia) bagi Anda yang mempunyai daya tahan tubuh yang lemah.
- Septicemia (Sepsis)
Jenis penyakit yang terakhir adalah sepsis atau infeksi darah. Infeksi darah terjadi karena adanya organ dalam tubuh yang mengalami infeksi seperti paru-aru, jantung, atau hati. Infeksi ini akan menyebar ke seluruh tubuh termasuk ke aliran darah yang dapat mengakibatkan pembekuan darah dan beresiko terjadinya kegagalan organ. Penyakit ini ditandai dengan gejala awal berupa panas yang tinggi secara mendadak, nafas menjadi sangat cepat, dan denyut jantung yang tidak beraturan.